Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Labuhanbatu Utara melalui Bidang Teknologi Informasi menggelar sosialisasi Panduan Penggunaan eGov Labura bagi Admin Unit Kerja yang bertempat di Aula SMP Negeri 1 Aek Kuo, Senin (07/03).

Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Koordinator Wilayah Kecamatan Aek Kuo Salman, S.Pd juga sekaligus memberikan arahan dalam pelaksanaan kegiatan.

Sosialisasi ini diselenggarakan selama 1 (satu) hari, yang menghadirkan Kepala Bidang Teknologi Informasi Endra Budi,S.Kom., M.M, Adam Kurniawan, S.Kom Pranata Komputer, Eka Saputra, S.Kom dan Sucia Miranti, S.IP., M.E., MPMA perwakilan dari Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Kepala Bidang Teknologi Informasi menyampaikan bahwa penyelenggaraan sosialisasi bermaksud mejelaskan kembali panduan-panduan Penggunaan eGov Labura bagi Admin Unit Kerja dan tanya jawab serta masukan-masukan seputar eGov Labura.

"Sosialisasi ini merupakan momen yang penting sehingga diharapkan para peserta dapat memanfaatkan sebaik-baiknya agar nantinya permasalahan seputar eGov di unit kerja masing-masing terselesaikan". Kata Endra.

Sementara itu Sucia Miranti juga memaparkan tentang persentasi pemotongan TPP bagi pegawai ASN yang terlambat masuk, pulang lebih awal dan lainnya sesuai dengan peraturan bupati tentang Tambahan Penghasilan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Kabupaten Labuhanbatu Utara Tahun 2021. (ES)