Diskominfo Labura menerima kunjungan Badan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Labuhanbatu Utara (Balitbang Labura) guna melakukan analisis kebutuhan pembuatan aplikasi Sikeling Indah di ruang rapat Diskominfo Labura, Kamis 28 September 2022.

Sikeling Indah atau Sistem Informasi Kelitbangan dan Inovasi Daerah adalah sebuah aplikasi yang dimaksudkan sebagai wadah untuk menghimpun ide-ide inovatif dari pegawai di lingkungan Pemkab Labura maupun dari masyarakat Labura. Dari ide-ide inovatif yang dihimpun, nantinya akan diangkat untuk bisa dilakukan tindak lanjut sehingga bisa bermanfaat untuk Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Pembuatan aplikasi Sikeling Indah merupakan gagasan dari Balitbang Labura, dimana selama ini Balitbang Labura merasa kesulitan dalam menghimpun ide-ide inovatif baik dari pegawai pemerintah maupun dari masyarakat. Cara kerja dari aplikasi Sikeling Indah ini adalah nantinya seluruh pegawai dan masyarakat langsung mengirimkan ide inovatifnya lewat aplikasi Sikeling Indah yang akan dijadikan sebuah fitur di aplikasi myLabura dengan mengisi beberapa form singkat.

Hadir dalam pertemuan ini dari Diskominfo Labura:
  1. Endra Budi, S.Kom MM (Kabid Teknologi Informasi)
  2. Adam Kurniawan Margolang, S.Kom (Pranata Komputer Ahli Muda)
  3. Eka Saputra, S.Kom (Calon Analis Sistem Informasi)
Sedangkan dari Balitbang hadir:
  1. Mahdalena Waty Siregar, S.T (Kepala Balitbang)
  2. Dewi Sartika Ritonga, SE (Kabid Pembangunan, Inovasi dan Teknologi)
  3. Herman Sayuti (Staf Non PNS). (AK)