Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Labura melalui Bidang Teknologi Informasi menyelenggarakan rapat dengan agenda demo aplikasi SELAMAT. Rapat diadakan pada tanggal 12 Januari 2023 pukul 09:30 di Ruang Rapat Dinas Kominfo yang dihadiri oleh Dinas kesehatan dan Dinas Capil. 

Acara Dibuka oleh Kepala Dinas Kominfo melalui Kabid TI Endra Budi, S.Kom, MM. Dalam sambutannya Endra menyampaikan bahwa setiap aplikasi yang dimohonkan kepada Diskominfo dan sudah diselesaikan, maka Diskominfo akan mengundang pihak terkait untuk diberikan demo aplikasi, sehingga jika yang ingin direvisi, maka bisa dikomunikasikan.

Aplikasi SELAMAT adalah aplikasi yang dibuat untuk melakukan pendataan kelahiran dan kematian bayi di Kabupaten Labuhanbatu Utara. Selain itu dengan aplikasi SELAMAT Akte Lahir dan KK terbaru juga akan langsung diterbitkan. Aplikasi ini diharapkan dapat mempermudah proses pendaftaran dan mempercepat penyelesaian dokumen yang diperlukan. 

Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan demo aplikasi oleh Adam Kurniawan Margolang, S.Kom selaku Pranata Komputer Ahli Muda. Dalam demo tersebut, Adam menjelaskan fitur-fitur dan cara penggunaan aplikasi SELAMAT secara detil. Fitur-fitur yang ditampilkan antara lain pencatatan kelahiran dan kematian, verifikasi data, serta cetak dokumen yang diperlukan.

Adam juga menjelaskan bahwa aplikasi ini dikembangkan dengan menggunakan teknologi terbaru dan memenuhi standar keamanan yang ditentukan. Selain itu, aplikasi ini juga dapat diakses melalui perangkat desktop dan mobile sehingga memudahkan masyarakat dalam melakukan pendaftaran.

Aplikasi SELAMAT diharapkan dapat menjadi solusi yang efektif dan efisien dalam proses pendaftaran kelahiran dan kematian bayi di Labura. (AK)